NGAOS, MAMAOS, MAENPO
BUDAYA NGAOS/NGAJI
Ngaos, yang dalam bahasa sunda berarti mengaji. Cianjur dijuluki sebagai kota santri, tak heran jika cianjur memiliki slogan cianjur sebagai kota berakhlakul karimah. Nah, jika Anda berkunjung ke Cianjur, anda masih bisa melihat berbagai kegiatan agama yang dilakukan oleh warga Cianjur.HARMONISASI BUNYI TEMBANG MAMAOS
Saya ingin sekali belajar mamaos cianjur, sebagai seorang penikmat seni. Saya mengakui bahwa mamaos merupakan seni yang unik. Alunan musik yang khas dan "hariring" yang membuat bulu kuduk saya merinding. Lantunan kecapi yang dipadukan dengan harmonisasi suara seruling dan suara sinden yang merdunya minta ampun. Membuat saya betah mendengarnya berlama-lama. Dan lirik mamaos biasanya menggambarkan puji-pujian tentang kebesaranNya. Mamaos juga dikenal sebagai tembang sunda cianjuran.BELA DIRI MAENPO
Maenpo Cianjur, sudah banyak dikenal di daerah lain di Indonesia. Maenpo merupakan seni bela diri mirip dengan pencak silat. Yang terkenal adalah Maenpo Cikalongan dimana dalam maenpo diajarkan dua jurus yang terkenal yaitu Liwatan dan Peupeuhan. Khasnya adalah diajarkan tentang kepekaan rasa atau sensitivitas ketika bersentuhan satu sama lain.Apabila filosofi tersebut diresapi, pada hakekatnya merupakan symbol rasa keber-agama-an, kebudayaan dan kerja keras. Dengan keber-agama-an sasaran yang ingin dicapai adalah terciptanya keimanan dan ketaqwaan masyarakat melalui pembangunan akhlak yang mulia. Dengan kebudayaan, masyarakat cianjur ingin mempertahankan keberadaannya sebagai masyarakat yang berbudaya, memiliki adab, tatakrama dan sopan santun dalam tata pergaulan hidup. Dengan kerja keras sebagai implementasi dari filosofi maenpo, masyarakat Cianjur selalu menunjukan semangat keberdayaan yang tinggi dalam meningkatkan mutu kehidupan. Liliwatan, tidak semata-mata permainan beladiri dalam pencak silat, tetapi juga ditafsirkan sebagai sikap untuk menghindarkan diri dari perbuatan yang maksiat. Sedangkan peupeuhan atau pukulan ditafsirkan sebagai kekuatan di dalam menghadapi berbagai tantangan dalam hidup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar